Kemarin, 2 Oktober 2013 merupakan Hari Batik (baru tahu dari temen juga si kalo itu hari Batik)
Sebagai peringatan, kami mengenakan batik di hari itu. Selain itu PPI Wageningen mengadakan sesi foto menggunakan batik. Tradisi ini bukan cuma di Wageningen saja, teman-teman di kota lainnya di Belanda pun melakukan hal yang sama.
Yang menarik, karena mengenakan batik yang sangat mentereng (*baca pink), di kelas temen2 pada nanya. Dengan bangga dijelaskan deh mengenai batik ^^
Seusai jam kuliah, kami berkumpul dan mengadakan sesi foto. Berlokasi di depan Forum building yang merupakan bangunan khasnya WUR. (logonya WUR sepertinya juga bentuk Forum Building)
Yang menarik adalah.... Saat ini temperatur ambient sudah di bawah 10 derajat. Jadi foto di luar tanpa jaket itu merupakan tantangan yang cukup dahsyat. (Sehabis foto langsung masuk angin). Lucunya, liat beberapa hasil foto teman2 PPI belanda di kota lainnya pun, ada yang tampak kedinginan.
Jadi, kami rela melawan dinginnya udara dan hembusan angin Belanda demi memeriahkan Hari Batik dan menunjukkan kepada teman2 akan Busana Batik Indonesia.
Thanks to fotografer koko William, hasil fotonya benar2 luar biasa... ^^
Tidak ada komentar:
Posting Komentar